Tempat / Tools Untuk Mendapatkan Rekomendasi Produk Untuk International Dropship Dari Aliexpress

International dropshipping dari Aliexpress sangat tergantung kepada pemilihan niche dan produk, apalagi dengan semakin turunnya reach dari Facebook, yang semakin mendesak advertiser untuk :

  1. Membuat konten artikel lebih banyak (untuk meng-engage likers)
  2. Mengeluarkan budget lebih besar
  3. Atau fokus kepada produk yang memiliki tingkat konversi tinggi

Internasional dropshipper biasanya (dalam banyak kasus, tidak selalu) fokus pada nomor 3, yaitu mencari product dengan conversion rate tinggi. Setelah menemukan produk di niche tertentu yang disukai (dan Anda percaya sustain) maka level berikutnya adalah membangun organic traffic SEO di niche tersebut, atau tidak mau fokus di niche tertentu dan terus berganti produk atau fokus pada high conversion product juga tidak ada yang melarang.

.

Secara umum beberapa karakter high conversion product yang banyak dijual reseller dropshipper adalah sbb :

  1. Belum keruh (atau belum banyak yang menjualnya online), trendnya bisa berlangsung dalam hitungan minggu, atau bulan, atau tahun
  2. Calon customer belum pernah melihat produk tersebut sebelumnya
  3. Ada disparsity harga antara harga modal dari Aliexpress dengan perceived value di mata customer
  4. Bagus jika menggunakan video penggunaan product tsb, video dari maksimal detik ke 3 atau 5 sudah menunjukkan penggunaan produk

Baca : 3 Jenis produk untuk dijual online yang perlu diketahui para dropshipper

Bayangkan Anda masuk ke dalam kegilaan fidget spinner dalam tahap awal dan masih bisa dijual dengan harga tinggi (sekarang sih sudah jatuh harganya)

Dari mana mencari produk-produk seperti ini :

Di artikel sebelumnya, saya membahas beberapa tempat mencarinya (Baca : menemukan produk untuk dijual online – dropship internasional), tetapi ada beberapa tempat lain yang belum saya bahas. Berikut ini ulasannya.

Spylligence

Spylligence menyebut dirinya “product research bot” untuk menemukan hot product, termasuk product hot yang belum ditest oleh kompetitor Anda.

riset produk aliexpress

Spylligence memiliki beberapa tier subcription

dropship aliexpress

 

Pexda.com

Pexda dibangun online beberapa orang Facebook expert, di mana mereka membuka produk apa saja yang mereka jual lewat Facebook Ads, di mana Anda bisa mendapatkannya, Ads seperti apa yang bekerja dengan baik dan audience apa yang harus Anda target, termasuk target profit untuk produk yang spesifik.

cari produk untuk dijual online - reseller dropship

 

Ecomhunt.com

Kurang lebih fungsinya sama seperti Pexda, Anda bisa melihat produk rekomendasi dari ecomhunt, bagaimana Facebook Adsnya, target audience, video rekomendasi dan sebagainya. Tetapi di Ecomhunt ini saya agak terganggu dengan catatan mereka bahwa banyak dari targeting yang mereka rekomendasikan belum pernah ditest ! (ngapain mereka rekomen targeting yang belum pernah ditest?)

Di lain waktu saya melihat ada rekomendasi produk power bank solar power di tahun 2017, padahal barang ini udah sejak 2015 banyak dijual reseller dropshipper.

produk dijual online untuk toko online

 

produk jual internasional dropship

 

Commerceinspector.com

Banyak internasional dropshipper mengunakan shopify sebagai online shop mereka, dan Anda bisa mengintip apa saja best seller item dalam periode tertentu (mis.bulan ini / minggu ini) di Shopify Store ini. Lalu cari suppliernya di Aliexpress ( Baca Juga : Cara mencari harga modal dan supplier toko online dari Aliexpress)

 

mencari produk untuk internasional dropshipping

 

List di atas masih akan saya tambah kalau saya ketemu tool product recommendation lagi.

Selain tool product recommendation, untuk menjalankan internasional dropship Anda akan membutuhkan tools untuk meng-impor produk dari Aliexpress ke toko online Anda. Dalam hal ini Anda bisa menggunakan Alidropship (sekali bayar, wordpress compatible) atau Oberlo (subcription, Shopify compatible).

 

Thieve.co

Thieve.co adalah website yang meng-kurasi produk-produk kreatif dari Aliexpress. Thieve juga memiliki Chrome extension.

thieve - kurasi produk terbaik aliexpress

 

Goodluck & have a nice day.

salam oke oce atau apalah

 

 

Baca Juga informasi Lainnya Tentang Dropshipping :

Kekurangan dan Kelebihan Menjadi Reseller Dropshipper

Cara tercepat mendatangkan penjualan dengan Modal Kecil

 

7 thoughts on “Tempat / Tools Untuk Mendapatkan Rekomendasi Produk Untuk International Dropship Dari Aliexpress”

  1. Untuk penggunaan oberlo, sy mohon info prosesnya. Pada saat pembeli melakukan order di shopify web milik kita, lalu ia melakukan pembayaran ke rekening kita. Lalu apakah kemudian kita perlu menghubungi supplier utk melakukan pembelian ke supplier oberlo product (aliexpress) secara manual ataukah kita tidak perlu menghubungi supplier lagi karena otomatis form order check out dari pembeli secara direct terkirim otomatis ke supplier? Mas Rein Mahatma, apakah berkenan kontak via WA saya, siapa tau bisa ada kerjasama 082297383865 . Thanks

    Salam
    Anwar

  2. pak kalau toko online dr produk aliexpress nya sudah jadi terus kalau ada yang beli cara menerima pembayaran nya bagaimana ? kalau orang nya bayar nya menggunakan kartu kredit dan saya tidak punya kartu kredit hanya paypal ?
    ditunggu balasan nya thanks pak

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *